PANDEMI COVID-19 TAK SURUTKAN SUKA CITA NATAL WBP LAPAS TONDANO!!

Tondano(25/12/2021) Sebagai salah satu instansi yang berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi Masyarakat, Lapas Tondano membuka Layanan Kunjungan Online dan Layanan Kunjungan Titipan barang dihari spesial bagi umat kristiani Hari Raya Natal Tahun 2021 bagi Warga Binaan Pemasyarakatan.

Tentu kita semua tahu bahwa saat ini masih pandemi covid-19 sehingga Lapas Tondano meniadakan kunjungan Narapidana pada Natal Tahun ini. Namun, Lapas Tondano memfasilitasi para warga binaan pemasyarakatan melalui Layanan Kunjungan Online (Video Call) agar bisa melepas rindu dan bersilaturahmi kepada keluarga maupun sanak saudara narapidana sebagai pengganti kunjungan langsung. Tidak hanya itu, Lapas Tondano juga membuka Layanan Kunjungan Titipan Barang/makanan untuk keluarga wbp yang ingin menitipkan barang/makanan.

Bertempat di Ruang Layanan Kunjungan Online dan Loket Layanan Kunjungan Titipan Barang/Makanan pada pukul 10.00 wita kegiatan layanan dibuka. Petugas Layanan siap melayani dari pagi sampai sore dengan sepenuh hati. Sebelum kegiatan Layanan Kunjungan, telah dilaksanakan kegiatan ibadah perayaan natal dan pemberian remisi khusus natal bagi narapidana Lapas Tondano.

“Kami membuka Layanan selama dua hari mulai tanggal 25 Desember sampai 26 Desember dan juga sudah menyiapkan petugas piket yang siap melayani Warga Binaan dan Keluarga Warga Binaan”Ujar Kalapas Tondano.

Kalapas Tondano juga menegaskan bahwa seluruh Pelayanan yang ada di Lapas Tondano GRATIS tidak dipungut biaya apapun dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Leave a comment

Create a free website or blog at WordPress.com.

Up ↑

Design a site like this with WordPress.com
Get started